Rabu, 24 Mei 2017

Purwasari, Rabu 24 Mei 2017, Acara pawai ta'aruf yang diselenggarakan oleh Wali Santri Diniyah dan Taman pendidikan Al-Qur'an Roudlotu  Mahmud Gayamsari begitu meriah, dengan pengamanan dari Banser Purwasari di barisan terdepan, kemudian diikuti rombongan Wisudawan-wisudawati Santri TPQ dan Madin Roudlotul Mahmud.
Acara ini dilepas oleh Syuriah Ranting NU Desa Purwasari yang kebetulan adalah kepala TPQ Raoudlotul Mahmud Gayamsari, dengan membaca doa selamat perjalanan.
Kendaraan yang ikut dalam kegiatan ini mencapai 50 kendaraan. Kegiatan ini sukses diselenggarakan atas kerjasama Madin,TPQ dan Wali Santri dan juga warga sekitar serta warga Nahdiyin gayamsari.
Kegiatan ini berbarengan dengan acara khaul Mbah KY.Mad Siraj, Muasiss Masjid Nurul Mahmud Gayamsari.
Dengan adanya kegiatan ini dapat menambah semangat para wali santri untuk tetap memberikan ilmu pendidikan islami bagi putra-putrinya, semoga yang diwisuda juga menjadi anak yang soleh dan solehah. Amin

Rois Syuriah Ranting NU Purwasari

Banser Ranting NU Desa Purwasari


Gropu Hadroh Ikut Memeriahkan


1 komentar: